Mantan Mertua Meninggal, Sophia Latjuba Peluk Indra Lesmana
Judul : Mantan Mertua Meninggal, Sophia Latjuba Peluk Indra Lesmana
link : Mantan Mertua Meninggal, Sophia Latjuba Peluk Indra Lesmana
Liputan6.com, Jakarta -Sophia Latjuba menyambangi rumah duka Nien Lesmana di kawasan Bintaro, Tangerang Selatan, Rabu (28/6/2017) siang. Bersama buah hatinya Eva Celia, Sophia Latjuba tampak bersedih saat mengetahui mantan ibu mertuanya meninggal dunia.
Mengenakan pakaian serba hitam, Sophia Latjuba menyapa mantan suaminya, Indra Lesmana. Ia pun menyampaikan ungkapan duka cita kepada Indra Lesmana. Bintang film Pengantin itu langsung mendaratkan pelukannya kepada Indra Lesmana.
Sementara itu, Eva Celia juga tampak haru seraya menahan tangisannya melihat kebersamaan kedua orangtuanya tersebut. Namun sayang, Sophia Latjuba enggan menerima ajakan wawancara.
"Sebentar ya. Kalau mau tanya ke Eva saja ya," ucap Sophia Latjuba.
Sophia Latjuba langsung menyapa beberapa kerabat yang berada di rumah duka. Setelah itu, kekasih Ariel NOAH ini turut mengantarkan jenazah Nien Lesmana ke TPU Tanah Kusir, Tangerang Selatan.
Seperti diketahui, Sophia Latjuba dan Indra Lesmana pernah menikah pada 1992. Namun baru setahun menjalani rumah tangga, keduanya memutuskan untuk bercerai. Dari pernikahan itu, Sophia-Indra dikaruniai seorang anak bernama Eva Celia. (Ras)
Simak video menarik berikut ini:
Cukup Sekian Informasi Tentang Mantan Mertua Meninggal, Sophia Latjuba Peluk Indra Lesmana
Anda sekarang membaca artikel Mantan Mertua Meninggal, Sophia Latjuba Peluk Indra Lesmana dengan alamat link https://kejartayang11.blogspot.com/2017/06/mantan-mertua-meninggal-sophia-latjuba.html