Gugat Cerai David NOAH, Gracia Indri Ditangisi Penggemar
Judul : Gugat Cerai David NOAH, Gracia Indri Ditangisi Penggemar
link : Gugat Cerai David NOAH, Gracia Indri Ditangisi Penggemar
Liputan6.com, JakartaGracia Indri tengah mengalami guncangan rumah tangga dengan sang suami, David NOAH. Namun, sepertinya ia tak mau terpuruk dengan kesedihan.
Dalam salah satu unggahannya di akun Instagramnya, Minggu (16/7/2017), Gracia Indri justru memperlihatkan kebersamaannya dengan mendiang Julia Perez, Zaskia Gotik, dan Ayu Ting Ting. Tak lupa, ia pun mengucapkan ulang tahun kepada sahabatnya itu.
"Foto 1 tahun lalu muncul di timeline .. happy bday in heaven kak @juliaperrezz ..," tulisnya sebagai keterangan foto yang disukai lebih dari 44 ribu orang.
Namun, rupanya warganet tak bisa berpaling dari masalah rumah tangga Gracia Indri. Mereka berharap tak ada perpisahan dengan David NOAH.
"@graciaz14 ka jgn pisah donk ama ka David.... byk yg mencintai kalian ka..," tulis akun @rosa_yhipha.
Hal senada juga dikatakan akun @momcutesidabutar, "Saya sedih dengar kabar kak@graciaz14 bercerai..kak jgn cerai karna apa yg telah di persatukan Tuhan tidak dapat di ceraikan oleh manusia kecuali kematian."
"@graciaz14 sedihhhhhhh bgt dge kabar kalian mau cerai, mediasi aja dulu. Sgt di sayangkan krn kalian menikah di dlm gereja, di hadapan Tuhan. Semoga dgn mediasi semua akan2 kembalu bersatu lagi," timpal akun @fifi.chandraling.
Gracia Indri telah mengajukan gugatan cerai terhadap David NOAH di Pengadilan Negeri Bandung, Jawa Barat. Dikabarkan, keduanya kerap berselisih sejak setahun lalu.
Simak video menarik di bawah ini:
Cukup Sekian Informasi Tentang Gugat Cerai David NOAH, Gracia Indri Ditangisi Penggemar
Anda sekarang membaca artikel Gugat Cerai David NOAH, Gracia Indri Ditangisi Penggemar dengan alamat link https://kejartayang11.blogspot.com/2017/07/gugat-cerai-david-noah-gracia-indri.html