Insiden Pemukulan Petugas Avsec, Angkasa Pura Lakukan Evaluasi | Sinopsis Drama Antv Terbaru
Judul : Insiden Pemukulan Petugas Avsec, Angkasa Pura Lakukan Evaluasi | Sinopsis Drama Antv Terbaru
link : Insiden Pemukulan Petugas Avsec, Angkasa Pura Lakukan Evaluasi | Sinopsis Drama Antv Terbaru
www.an.tv– Pasca terjadinya insiden pemukulan yang dilakukan oleh seorang istri jenderal polisi, kepada wanita petugas keamanan Bandara Sam Ratulangi, Manado, Sulawesi Utara,pihak Angkasa pura akan melakukan evaluasi para petugasnya terkait pelayanan. Sementara kasus hukumnya tetap berlanjut dan dan menyerahkan kasus tersebut kepada pihak kepolisian.
Direktur Utama Angkasa Pura I Danang Baskoro mengatakan, apa yang dilakukan oleh petugasnya di pintu kedua pemeriksaan yang meminta agar penumpang wanita tersebut membuka jam tangan untuk melewati pintu x ray, merupakan peraturan yang memang harus dipatuhi semua penumpang tanpa terkecuali.
Meski kasusnya sudah dilaporkan dan menyerahkan proses hukum kepada kepolisian, namun pihaknya akan melakukan pemeriksaan kamera CCTV untuk mengetahui penyebab pasti insiden tersebut. Pihak PT Angkasa Pura Angkasa Pura lakukan evaluasi setelah kejadian ini, “Tentunya kami melakukan evaluasi menyeluruh kepada para petugas untuk memberikan pelayanan yang terbaik kepada seluruh penumpang pesawat,”kata Danang Baskoro.
Sebelumnya, peristiwa pemukulan dilakukan seorang penumpang pesawat kepada petugas wanita keamanan bandara , yang berhasil di rekam melalui telepon genggam sehingga menjadi viral di media sosial .
Atas insiden ini, dua petugas keamanan bandara melaporkan peristiwa ini kepada pihak kepolisian. Kasus ini menjadi viral dan mejadi pembicaraan netizens dalam dua hari terakhir. Sebagian besar menyayangkan tindakan kekerasan yang dilakukan sang istri jenderal polisi ini.
Namun ada beberapa pendapat yang meminta pihak Angkasa Pura Angkasa Pura lakukan evaluasi dan mendidik petugasnya untuk lebih ramah dalam menjalankan tugas. “Kasus ini harus diproses tuntas dan dikawal media kejadian ini supaya kapok dan gak terulang lagi. Dilain pihak berdasarkan pengalaman pribadi saya, harus juga jadi perhatian yang berwenang karen apetugas di bandara seringkali mereka memposisikan diri sebagai orang yang berkuasa, kalau meminta atau memerintahkan sesuatu ke masyarakat suka dengan sikap yang gak bersahabat dan bahasa tubuh yang sok ditambah wajahnya yang tanpa senyum,”kata Rini seorang bankir.
Senada dengan Rini, warganet lainnya, Agus Setiawan juga memberikan kritiknya terhadap petugas Angkasa Pura. Menurutnya PT Angkasa Pura Angkasa Pura lakukan evaluasi dan instrospeksi dengan kejadian ini “Pengalaman berhadapan dengan petugas Avsec bandara, memang mereka mahal senyum. Jika kita ada kelupaan sedikit, entah HP atau sabuk yang belum dilepas, mereka langsung pasang muka galak. Bahkan saya pernah relakan tongsis disita, dan tidak boleh masuk kabin. Padahal saya tidak bawa bagasi,”kata Agus.”Next petugas keamanan di bandara, customer servicenya tidak boleh kalah dengan CS di bank atau mall yg ramah². Terkecuali bertugas di Pabrik-pabrik perlu tampang sangar,”kata Agus.
Demikian Laporan Yoga dari Jakarta
The post Insiden Pemukulan Petugas Avsec, Angkasa Pura Lakukan Evaluasi appeared first on ANTV.
Cukup Sekian Informasi Tentang Insiden Pemukulan Petugas Avsec, Angkasa Pura Lakukan Evaluasi | Sinopsis Drama Antv Terbaru
Anda sekarang membaca artikel Insiden Pemukulan Petugas Avsec, Angkasa Pura Lakukan Evaluasi | Sinopsis Drama Antv Terbaru dengan alamat link https://kejartayang11.blogspot.com/2017/07/insiden-pemukulan-petugas-avsec-angkasa.html