Suka Berenang? Yuk, Ke Waterpark Yang Seru Ini!! | Sinopsis Drama Antv Terbaru
Judul : Suka Berenang? Yuk, Ke Waterpark Yang Seru Ini!! | Sinopsis Drama Antv Terbaru
link : Suka Berenang? Yuk, Ke Waterpark Yang Seru Ini!! | Sinopsis Drama Antv Terbaru
www.an.tv – Rasakan adrenalinmu meluap ketika tubuhmu meluncur di perosotan raksasa, sebelum akhirnya tiba di kolam raksasa dengan satu ceburan keras. Apalagi jika udara sedang panas-panasnya, bayangkan segarnya air yang terasa sejuk dan segar membasahi tubuh. Ya, itulah kurang lebih keseruan yang bisa kamu rasakan di waterpark.
Untuk mempermudah, berikut rekomendasi waterpark yang dijamin seru :
1. Snowbay Waterpark
Kalau yang ini pastinya udah pada tahu ya, waterpark di kawasan Taman Mini Indonesia Indah (TMII) di Jakarta ini memang udah terkenal seantero jagat. Dengan suasana putih bersalju yang bikin suasana agak dingin, Snowbay merupakan favorit warga Jakarta untuk main air dan teriak-teriakan. Apalagi fasilitas ban di sini gratis. Salah satunya ada wahana yang favorit disini, Hurricane, Flush Bowl, Tube Coaster.
Yang ga kalah seru ada juga Everslide, empat slider yang membentang sejauh 60 meter dari ketinggian 12 meter. Tapi, kalo mau sensasi yang beda, coba ke Ghost Valley, wahana baru Snowbay, rumah hantu versi waterpark berupa lorong gelap dengan air yang tenang dan terlihat “keruh” dan hantu-hantu yang bersembunyi di sudut temaram. Kalau udah mulai capek, kamu bisa santai-santai di Typhoon River yang akan membawamu mengapung mengelilingi area Snowbay, atau berendam di Hot Spa, kolam kecil dengan air hangat yang akan melunturkan capek-capek di badan. Yuk intip juga baju renang yang kece http://ift.tt/2upnKo4
Alamat: Jl. Pintu II, Komplek Taman Mini Indonesia Indah, Jakarta 13560.
No.telp : 021 87783530
Jam buka: 09:00 – 18:00 WIB (Senin-Minggu)
2. Atlantis Water Adventure
Bisa dibilang inilah pelopor water theme park di Indonesia. Waterpark di Ancol ini dahulu bernama Gelanggang Renang, tapi kemudian dirombak dan dibangun kembali dengan konsep Atlantis, legenda kota air yang hilang. Suasana di sini enak, teduh karena banyak pohon kelapa. Makin terasa suasana tropisnya, dan bikin mood main air makin jadi.
Adapun wahana favorit disini, Dragon Slide, Crazy Highest & Longest Slide, Kolam Apung menjadi wahana favorit lainnya, karena di situ kamu bisa ngambang walau gak bisa berenang. Rahasianya? Ternyata kadar garam di air kolam ini cukup tinggi, mirip seperti di laut. Ngomong-ngomong soal laut, Atlantis juga punya Kolam Ombak, yang airnya tenang namun sewaktu-waktu akan diterpa ombak yang akan membuat kamu terhempas kesana-kemari. Sayangnya, fasilitas ban di sini nggak gratis. Kamu harus sewa untuk pemakaian minimal 4 jam.
Alamat: Taman Impian Jaya Ancol, Jl. Lodan Timur No. 7, Ancol, Pademangan, Jakarta.
No. telp : 021 64501117
Jam buka: 08:00 – 18:00 WIB (Senin – Jumat), 07:00 – 20:00 WIB (Sabtu dan Minggu)
3. Waterbom Pantai Indah Kapuk
Mengusung tema “The Urban Cool,” Waterbom menjadi tempat favorit untuk menyegarkan diri dari panasnya udara kota Jakarta.Walaupun banyak warga ibukota (kecuali warga PIK tentu saja) yang bilang Waterboom ini jaraknya jauh dan kurang reachable, tapi tetap saja tempatnya ramai pas weekend. Apalagi waterpark ini cukup nyaman dengan banyaknya pepohonan, mungkin juga karena fasilitas ban pelampung dan life jacket-nya gratis.
Wahana yang ada di waterbom ini, Aquatube, Speed Tube,The Hairpin. Favorit lainnya adalah Twizter, slider setinggi 14,5 meter yang berbentuk seperti cawan/mangkuk raksasa. Tenang saja, wahana ini dinaiki dengan ban berkapasitas 2 orang. Seperti, waterpark kelas dunia lainnya, di sini juga ada kolam ombak, kolam arus dan wahana anak-anak seperti Bom Blazter, Kiddy Slides dan Kiddy Pool.
Alamat: Jl. Pantai Indah Barat No. 1, Pantai Indah Kapuk, Jakarta 14470.
No.telp : 021 55966666
Jam Buka: 11:00 – 21:00 WIB (Senin – Jumat) , 08:00 – 21:00 WIB (Sabtu-Minggu)
4. Ocean Park Water Adventure
Jangan bingung lagi, tidam salah jika membawa keluarga dan bersam teman-teman berekreasi di waterpark yang satu ini. banyak wahana yang ada di waterpark ini seperti, Splash Town,flaying tower,paradise for kiddo,totally fun,adrenalin rush.
Ocean Park Water Adventure juga menyediakan kolam ombak dan kolam arus. Di kolam arus, Anda akan merasakan air kolam bergelombang seperti air laut selama 15 menit. Sedangkan di kolam arus, pengunjung diajak mengarungi kolam dengan air yang bergerak seperti aliran sungai.
Alamat : JL. Pahlawan seribu,lengkong gudang,serpong,tangerang selatan.
No. telp : 021 5370009
Jam buka : 11.00- 19.00 WIB (Senin-Jumat) , 08.00-19.00 WIB (Sabtu-Minggu)
5. Depok Fantasy Waterpark
Depok fantasy water park ini menarik karena dibangun dengan mengambil tema “Cerita 1.001 Malam”. Sama seperti water park lain yang memiliki ciri khas, Depok Fantasy Water Park juga punya ciri, yaitu bentuk bangunan yang mirip istana di padang pasir.
Selain itu, ikon Depok Fantasy juga terpampang di bagian depan bangunan, seperti Aladdin dan Putri Jasmine. Masuk ke dalam, ada 4 jenis wahana, yaitu Jasmine Pool, kolam olympic, dan Kiddy Pool. Depok Fantasy Water Park juga menyediakan flying fox setinggi 50 meter untuk segala umur. Tempat bermain air ini biasanya ramai saat pagi dan sore hari, sedangkan siang sepi karena udara yang panas.
Alamat : Jalan Boulevard grand depok city, Depok.
No.telp : 021 77826622
Jam buka : 08.00- 18.00 (Senin- Minggu)
6. El Dorado Waterpark
El Dorado Water Park yang berada di Kompleks Legenda Wisata menyajikan taman hiburan air yang berbeda. Water park ini mengambil tema Suku Aztec yang akan membawa setiap pengujungnya ke dunia bermain paling seru.
El Dorado yang berada di antara perumahan Cluster Napoleon dan Washington ini memiliki banyak wahana menarik dan ramah anak. Sebut saja Kiddy Pool. Kiddy Pool adalah kolam yang sengaja dibuat untuk anak-anak, dengan ketinggian air hingga 60 cm. Sedangkan yang menjadi wahana unggulan adalah Baby Pool. Sesuai namanya, Baby Pool adalah kolam yang dibuat khusus untuk bayi. Kolam ini memiliki ketinggian air hanya 20 cm, jadi aman untuk bayi.
Alamat : Komplek legenda wisata,jalan alternative transyogi km 6, Bogor.
No.telp : 021 8232121Jam buka : 07.00- 18.00 WIB (Senin-Jumat) 07.00-20.00 WIB (Sabtu- Minggu)
Nah, itu dia waterpark yang bisa kamu kunjungi bareng keluara dan teman kamu, happy fun guys!!!
The post Suka Berenang? Yuk, Ke Waterpark Yang Seru Ini!! appeared first on ANTV.
Cukup Sekian Informasi Tentang Suka Berenang? Yuk, Ke Waterpark Yang Seru Ini!! | Sinopsis Drama Antv Terbaru
Anda sekarang membaca artikel Suka Berenang? Yuk, Ke Waterpark Yang Seru Ini!! | Sinopsis Drama Antv Terbaru dengan alamat link https://kejartayang11.blogspot.com/2017/07/suka-berenang-yuk-ke-waterpark-yang.html