Bawa Obor Asian Games ke GWK, Menpora Minta Doa dan Dukungan untuk Para Atlet

Bawa Obor Asian Games ke GWK, Menpora Minta Doa dan Dukungan untuk Para Atlet - Sahabat yang berbahagia, kali ini Kejar Tayang akan memberikan informasi penting , viral dan terupdate dengan judul Bawa Obor Asian Games ke GWK, Menpora Minta Doa dan Dukungan untuk Para Atlet yang telah kami analisa dan cari persiapkan dengan matang untuk anda baca semua. Semoga imformasi yang kami sajikan mengenai Artikel Haus Berita, yang kami tulis ini dapat anda menjadikan kita semua manusia yang berilmu dan barokah bagi semuanya.

Judul : Bawa Obor Asian Games ke GWK, Menpora Minta Doa dan Dukungan untuk Para Atlet
link : Bawa Obor Asian Games ke GWK, Menpora Minta Doa dan Dukungan untuk Para Atlet

Kejar Tayang |

OLAHRAGA - Obor Asian Games 2018 dibawa berkeliling Garuda Wisnu Kencana pada hari ini. Di GWK, Menpora Imam Nahrawi memohon doa dan dukungan untuk kontingan Indonesia.

Obor Asian Games 2018 sudah dua hari berada di Bali. Pada Selasa (24/7/2018) ini, obor dibawa berkeliling kompleks GWK. Hadir bersama Menpora dalam acara torch relay ini adalah Ketua DPR RI Bambang Soesatyo dan Ketua INASGOC Erick Thohir.

Di GWK, Menpora kembali meminta dukungan dan doa masyarakat untuk para atlet yang akan memperjuangkan nama Indonesia di Asian Games 2018 mulai bulan depan.

"Kita berharapkan torch relay obor ini bukan semata-mata seremonial, tetapi ini menyimbolkan sebuah semangat berkobar tiada henti bagi seluruh pejuang-pejuang olah raga tanah air yang pada saatnya akan memberikan yang terbaik bagi negeri ini," kata Imam usai acara kirab obor Asian Games di GWK Bali, Selasa (24/7/2018).

"Jangan biarkan atlet berjuang sendiri, tapi antarkan dengan doa, semangat dan harapan karena para atlet bertaruh untuk mengibarkan Bendera Merah Putih berhadapan dengan atlet berprestasi lainnya dari berbagai belahan Asia," tegasnya.

Dari pantauan detikcom di lokasi, Menpora menjadi pelari pertama di GWK. Ia mulai lari dengan obor dari pintu masuk kawasan GWK sekitar pukul 17.00 WITa. Sekira 200 meter dari titik pertama, Imam menyerahkan obor kepada pelari utama dari perwakilan pihak pengelola GWK.


Baca juga berita lainnya hanya di http://www.beritakuno.com/

Obor Asian Games ini selanjutnya berkeliling di komplek GWK sekitar 90 menit dengan dibawa oleh 14 orang pelari utama. Kirab obor ini berhenti di panggung Energi Merah Putih, dengan ditandai penyalaan mini couldron yang dilakukan oleh Ketua DPR RI, Menpora, dan sejumlah pelari utama.

Acara Energi Merah Putih ini digelar oleh salah satu BUMN yakni PT Telkom Indonesia (Persero) Tbk. Dalam kesempatan ini PT Telkom juga melaksanakan kegiatan Corporate Social Responsibility (CSR) berupa pemberian apresiasi terhadap mantan atlet nasional berprestasi asal Bali.

Mereka adalah I Gusti Nengah Washa veteran Atletik yang berlaga di Asian Games 1962, Ni Wayan Badengwati yang merupakan veteran Pencak Silat dan pernah jadi juara dunia, serta Pino Bahari veteran tinju peraih medali emas Asian Games Beijing 1990.

"Kita juga memberikan apresiasi kepada para atlet yang telah membawa nama harus Indonesia di SEA Games, Asian Games yang lalu untuk memacu penerus-penerus atlet berikutnya," ungkap Direktur Enterprise & Business Service Telkom, Dian Rachmawan.

Selain itu, Telkom juga menyerahkan bantuan pembinaan kepada tiga pusat pelatihan olah raga diantaranya Perguruan Silat Merpati Putih Denpasar, Merpati Basket Ball, dan Sasana Adi Swandana Boxing Camp. 

narasumber : https://sport.detik.com

Cukup Sekian Informasi Tentang Bawa Obor Asian Games ke GWK, Menpora Minta Doa dan Dukungan untuk Para Atlet

Sekianlah artikel Bawa Obor Asian Games ke GWK, Menpora Minta Doa dan Dukungan untuk Para Atlet kali ini, mudah-mudahan bisa memberi manfaat untuk anda semua. baiklah, sampai jumpa di postingan artikel lainnya.

Anda sekarang membaca artikel Bawa Obor Asian Games ke GWK, Menpora Minta Doa dan Dukungan untuk Para Atlet dengan alamat link https://kejartayang11.blogspot.com/2018/07/bawa-obor-asian-games-ke-gwk-menpora.html

Subscribe to receive free email updates: